MODEL PEMBELAJARAN - SMAIT Tunas Harapan Ilahi
Info Sekolah
Thursday, 27 Mar 2025
  • PPDB SMAIT Tunas Harapan Ilahi dibuka mulai 1 Oktober 2023 melalui Link PPDB SMAIT THI

MODEL PEMBELAJARAN

MODEL PEMBELAJARAN

  1. Contecxtual Teaching and Learning (CTL)

Model pembelajaran ini mensyaratkan bagi setiap guru mata pelajaran untuk melakukan proses pembelajaran dengan melibatkan dan mengkaitkan materi pelajaran dengan kondisi, situasi dan perkembangan yang terjadi dan dihadapi siswa sehari-hari. Dengan demikian diharapkan siswa akan lebih mampu menyerap mata pelajaran dengan baik

 

  1. Quantum Learning

Dengan Model pembelajaran ini guru dituntut untuk mampu memfasilitasi gaya belajar setiap siswa yang pada umumnya memiliki gaya belajar Visual, Auditorial maupun Kinestetik. Dengan didukung oleh lingkungan belajar yang tepat seperti belajar dengan iringan musik maupun pemberian penghargaan atas setiap usaha keberhasilan yang diperoleh siswa, diharapkan optimalisasi proses pembelajaran lebih mudah dicapai.

 

  1. Membaca Cepat

bertujuan agar siswa mampu membaca dengan cepat sehingga mereka dapat memaksimalkan waktu belajarnya dengan lebih baik

 

  1. Mind Mapping

program ini untuk mendidik siswa agar mampu memetakan pelajaran tanpa harus menghafalkan dan membantu meningkatan daya ingat

 

  1. Pendidikan Etika :

bertujuan agar siswa mampu memahami , dan berperilaku sesuai dengan norma-norma agama dan masyarakat

× Hubungi Kami